LBH Nurani adalah lembaga bantuan hukum yang memposisikan dirinya untuk fokus membantu masyarakat tidak mampu, yang sedang menghadapi masalah hukum, khususnya masalah hukum pidana. Saat ini kami ada di wilayah Surabaya dan mengcover wilayah Surabaya dan sekitarnya. Saat ini kami telah menangani cukup banyak client dari sekitar wilayah Surabaya dan sekitarnya (sidoarjo, gresik, tuban, dst).
Meskipun demikian, kami akan membantu jika ada client yang menghadapi masalah perdata semampunya. Prinsipnya, strong point kami ada di bidang hukum pidana. Alhamdulillah seiring berjalannya waktu, kami mendapat banyak tambahan tenaga dari rekan-rekan pengacara yang juga kuat di perdata (perceraian, pertanahan, bahkan hukum hubungan industrial).
Perlu dicatat, kami banyak juga melayani konsultasi via online (lewat Whatsapp), dan dibantu oleh rekan-rekan pengacara di bidangnya masing-masing.
Apa yang membedakan LBH Nurani dari LBH lainnya? Setiap LBH adalah unik, karena memiliki visi dan anggota yang tentu saja berbeda-beda. Visi kami adalah kami berhukum dengan prinsip bahwa hukum haruslah ditegakkan dengan nurani. Bahwa hukum tidaklah selalu kejam dan keras. Bahwa keadilan haruslah lembut dan sejuk.
Adakalanya keadilan itu terlalu tajam dan kejam. Maka hadirlah nurani untuk melembutkannya. Demikian keyakinan kami.